Bertempat di ruang rapat Soter Nautje Universitas Musamus, Kamis (31/8/23) telah dilaksanakan penandatangan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Pemerintah Kabupaten Merauke dengan Program Pascasarjana Universitas Cenderawasih (Uncen) dan Universitas Musamus (Unmus). Hadir mewakili Bupati Merauke adalah Ir. Beni Malik yang merupakan Staf Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Merauke.
Rektor Unmus, Dr. Drs. Beatus Tambaip, M.A dalam sambutannya menyampaikan bahwa Universitas Musamus menyambut baik kerja sama ini. Menurutnya walaupun saat ini Provinsi Papua dan Provinsi Papua Selatan telah dibatasi secara wilayah administrasi namun untuk memajukan wilayah ini kita perlu untuk tetap menjalin kerjasama, apalagi Uncen merupakan Perguruan Tinggi yang tertua di tanah Papua.
Sementara itu Rektor Uncen Dr. Oscar Wambrauw, S.E., M,Sc dalam sambutannya pun menyampaikan hal yang senada. Dirinya berharap bahwa melalui kerjasama ini nantinya dapat mengisi kebutuhan Sumber Daya Manusia yang ada di wilayah Selatan melalui pengembangan langsung oleh Unmus sehingga dapat membantu pemerintah setempat menyediakan sumber daya yang berkualitas.
Pada intinya setiap kerjasama diharapkan akan membawakan hasil yang baik, maka melalui acara ini harapannya akan memberikan perubahan yang signifikan terutama dalam upaya peningkatan sumber daya manusia di Kabupaten Merauke.
Turut hadir dan menyaksikan penandatangan PKS antara lain Wakil Rektor I Uncen, Direktur Program Pascasarjana Uncen, Asisten Direktur III Program Pascasarja Uncen, Wakil Rektor I Unmus, Wakil Rektor II Unmus, Wakil Rektor III Unmus, Dekan dan Wakil Dekan Fakultas Teknik Unmus serta sejumlah pimpinan Unmus. Dipenghujung acara dilakukan penyerahan plakat dan foto bersama, hingga usainya acara dapat berjalan dengan baik.
Penulis : P. Herwawan.