Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Musamus baru-baru ini menggelar acara Visiting Professor yang berlangsung selama tiga hari yakni 7-11 Agustus 2023 di room Swiss-bellHotel Merauke. Pada acara ini hadir sebagai pembicara adalah Prof. Dr. Owin Jamasy Djamaluddin, M.Hum., Ph.D dari SOM Asia e University Malaysia yang saat ini juga menjabat sebagai pengamat pembangunan dan ahli pemberdayaan di Ditjen Bina Pembangunan Daerah Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia.
Acara ini dibuka oleh Rektor Universitas Musamus yang diwakili oleh Wakil Rektor Bidang Umum, Perencanaan dan Keuangan, Dr. Samel W. Ririhena, M.Si. Dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada Panitia penyelenggara kegiatan dimana dalam waktu yang relatif singkat telah bekerja keras untuk mensukseskan pelaksanaan kegiatan ini.
‘hadirin yang saya hormati, acara visiting professor ini sangat berhubungan dengan pengembangan sumber daya manusia di Kabupaten Merauke sehingga dalam acara ini kita melibatkan dari pihak Provinsi maupun pihak Kabupaten, bagaimana bersama-sama kita memikirkan pengembangan sumber daya manusia di Papua Selatan ini secara komperhensif’ jelas Wakil Rektor II.
Wakil Rektor II melanjutkan bahwa ‘berdasarkan data BPS IPM kita masih tergolong rendah. Ini merupakan suatu persoalan yang kita perlu hadapi Bersama. Di satu sisi tingkat pertumbuhan ekonomi kita di rata-rata kabupaten ini baik tetapi disisi lain IPM kita rendah, dengan demikian apa yang salah dalam hal pengembangan SDM di Papua Selatan ini. Ini merupakan tantangan buat kita semua’.
Adapun beberapa kegiatan yang dilaksanakan dalam program visiting professor antara lain :
Hari pertama : Kuliah Umum ‘Rancangan Strategis Pengembangan SDM OAP di provinsi Papua Selatan.
Hari kedua : Kuliah Umum ‘Peran Perguruan Tinggi dan LPPM di Era Revolusi Industri 4.0, Coaching Clinic ‘ Manajemen Penelitian dan Publikasi Ilmiah melalui Jurnal Internasional’
Hari ketiga : Kuliah Umum ‘Tantangan dan Peluang Mahasiswa di Era Revolusi Industri 4.0 dan Society 5.0’, Kuliah Umum ‘Strategi Mahasiswa dalam Penyelesaian Studi.
Mengakhiri rangkaian kegiatannya dalam program visiting professor, Prof. Dr. Owin Jamasy Djamaluddin, M.Hum., Ph.D juga diberikan kesempatan menjadi narasumber pada acara PKKMB Unmus 2023.
Penulis : P. Herwawan